Translate

Minggu, 26 Agustus 2012

Dosa Adam Dan Karunia Tuhan


Roma 5

5:12 Sebab itu, sama seperti dosa telah masuk ke dalam dunia oleh satu orang, dan oleh dosa itu juga maut, demikianlah maut itu telah menjalar kepada semua orang, karena semua orang telah berbuat dosa.

Ayat ini menjelaskan bahwa dosa, telah masuk ke dalam dunia ini karena Adam yang membukakan pintu. Adam yang adalah manusia pertama yang telah diciptakan Tuhan, telah melakukan suatu pelanggaran serius, yaitu melawan perintah Tuhan hingga melahirkan suatu dosa. Pada saat dia diusir dari taman Eden, dosa itu tetap mengikutinya.

Sekarang, karena dosa yang satu itu, yaitu dosa perbuatan Adam, kita juga turut menanggung akibatnya walaupun kita tidak berbuat dosa yang sama. Hal ini jelas masih kita rasakan sampai sekarang, di mana setiap kita pasti akan mati. Dosa Adam itu telah melahirkan maut, dan maut itu sampai sekarang masih menguasai kita semua keturunan Adam.

Roma 5

5:14 Sungguhpun demikian maut telah berkuasa dari zaman Adam sampai kepada zaman Musa juga atas mereka, yang tidak berbuat dosa dengan cara yang sama seperti yang telah dibuat oleh Adam, yang adalah gambaran Dia yang akan datang.

Adakah seseorang yang menenun sehelai kain dari benang yang berwarna hitam akan menghasilkan sehelai kain yang berwarna putih? Andai kata Adam yang telah jatuh ke dalam dosa dan dosa itu hitam, maka hitam pulalah segala yang terlahir dari Adam.

Dari sini Saudara, dapat Saudara lihat bahwa hanya karena kesalahan satu orang saja, maut telah berkuasa atas kita semua manusia.

Sekarang bila kita bandingkan antara dosa dan karunia dari Tuhan, mana yang lebih mulia? Antara perbuat yang salah dan perbuatan yang benar, mana yang lebih mulia? Kalau karena perbuat dosa yang sama sekali tidak mulia dapat menyebabkan semua orang di dunia ini berada dalam kekuasaan maut, terlebih lagi karena sesuatu yang mulia dari Tuhan, yaitu kasih karunia-Nya yang menebus kita dari maut? bukankah lebih dapat dipercaya kalau kasih karunia-Nya ini akan mampu menebus kita semua manusia dari maut?

Pelanggaran Adam tidak sebanding dengan kebenaran Yesus. Bagaimana mungkin dapat kita bandingkan antara bumi dan langit, antara yang hina dan yang mulia? Kalau karena yang hina saja kita menjadi kotor, terlebih lagi kita akan menjadi sangat….sangat bersih karena yang mulia.

Roma 5

5:15 Tetapi karunia Allah tidaklah sama dengan pelanggaran Adam. Sebab, jika karena pelanggaran satu orang semua orang telah jatuh di dalam kuasa maut, jauh lebih besar lagi kasih karunia Allah dan karunia-Nya, yang dilimpahkan-Nya atas semua orang karena satu orang, yaitu Yesus Kristus.
5:16 Dan kasih karunia tidak berimbangan dengan dosa satu orang. Sebab penghakiman atas satu pelanggaran itu telah mengakibatkan penghukuman, tetapi penganugerahan karunia atas banyak pelanggaran itu mengakibatkan pembenaran.
5:17 Sebab, jika oleh dosa satu orang, maut telah berkuasa oleh satu orang itu, maka lebih benar lagi mereka, yang telah menerima kelimpahan kasih karunia dan anugerah kebenaran, akan hidup dan berkuasa oleh karena satu orang itu, yaitu Yesus Kristus.

Kita semua, lahir secara jasmani dari keturunan Adam, dan karena itu maka secara jasmani juga kita harus mati karena maut telah menguasainya.
Dengan proses yang sama, kitapun harus lahir kembali dalam Yesus Kristus, supaya kita hidup seperti Yesus hidup.
Kita telah lahir dan mati dalam dosa karena Adam, maka kitapun harus lahir dan hidup karena Yesus.

Orang yang tidak mau lahir kembali dalam Yesus, orang itu bukan “keturunan” Kristus. Orang tersebut hanyalah keturunan Adam secara jasmani, dan karena Adam mati oleh sebab maut maka diapun harus mati karena kuasa maut. Sebab bila benang untuk menenun hitam, maka hitam jugalah kain yang dihasilkannya.

Saudara, di sini seharusnya dapat kita pahami bahwa untuk dapat hidup, tidak ada cara lain bagi kita kecuali harus lahir kembali di dalam Yesus. Hanya Tuhan Yesuslah yang dapat menyelamatkan kita dari kuasa maut. Kematian kita secara jasmani sudah pasti! Sama pastinya dengan kematian Adam karena kuasa maut. Sekarang bila kita mengalami kematian jasmani yang pasti karena Adam, maka kitapun akan mengalami hidup yang pasti karena Yesus, sama seperti pastinya Tuhan kita Yesus Kristus bangkit dari antara orang mati.

Roma  6

6:5 Sebab jika kita telah menjadi satu dengan apa yang sama dengan kematian-Nya, kita juga akan menjadi satu dengan apa yang sama dengan kebangkitan-Nya.

I Korintus  15
15:21 Sebab sama seperti maut datang karena satu orang manusia, demikian juga kebangkitan orang mati datang karena satu orang manusia.

Kisah Para Rasul  1

1:3 Kepada mereka Ia menunjukkan diri-Nya setelah penderitaan-Nya selesai, dan dengan banyak tanda Ia membuktikan, bahwa Ia hidup. Sebab selama empat puluh hari Ia berulang-ulang menampakkan diri dan berbicara kepada mereka tentang Kerajaan Allah.

Tuhan sendiri telah membuktikan bahwa Dia hidup. Karena itu kitapun orang-orang percaya akan hidup karena Kristus. Berbahagialah Saudara, bila karena iman Saudara telah menjadi orang percaya.

Adalah suatu anugerah yang tidak terhingga, bila sekarang kita telah mendapatkan kesempatan untuk hidup karena Tuhan Yesus.


Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar